Unit Kegiatan Ekstrakurikuler Buletin Psikologi Fakultas Psikologi Universitas Tarumanagara Mengadakan Company Visit ke IDN

Dalam upaya memperluas wawasan di dunia media digital, Buletin Project, program kerja terbaru dari Unit Kegiatan Ekstrakurikuler (UKE) Buletin Psikologi (BUPSI) Fakultas Psikologi (F.Psi.) Universitas Tarumanagara (UNTAR) mengadakan kegiatan Company Visit ke IDN, salah satu perusahaan media digital ternama di Indonesia. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Kamis, 12 Desember 2024 di kantor pusat IDN yang terletak di Gedung Menara Global Lt. 3, Jalan Gatot Subroto, Kuningan, Jakarta Selatan.

Kunjungan tersebut melibatkan seluruh anggota dari UKE BUPSI yang memiliki minat tinggi di bidang jurnalisme, desain, dan teknologi media. Dengan mengusung tema “VIRAL: Visionary, Impactful, Revolutionary, Authentic, dan Leadership dalam Copywriting”, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan mengenai produksi konten yang relevan di era digital dan memberikan pengalaman melihat secara langsung proses yang terjadi di dunia kerja, serta berinteraksi langsung dengan profesional di bidang media digital.

Kegiatan Company Visit tersebut dibuka dengan kata sambutan sekaligus pemaparan company profile dari IDN, yang memperkenalkan berbagai jenis produk mereka. Selain platform media digital, IDN juga memiliki produk di bidang entertainment, live streaming, dan creators economy. Selanjutnya, sambutan disampaikan oleh Ibu Jessica M.Psi. Psikolog selaku perwakilan dari F.Psi. UNTAR. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi talkshow bersama Kak Donny Andrian selaku Sr Social Media Manager sebagai narasumber dan Kak Dini Maharani selaku praktisi dari IDN sebagai moderator. Talkshow tersebut membahas tentang cara copywriting yang baik, strategi pengembangan konten agar viral, dan pentingnya memahami audiens. Wawasan peserta juga bertambah melalui sesi tanya jawab dengan narasumber. Momen ini juga diabadikan dengan foto bersama dan penyerahan plakat oleh Maryam Zahra selaku Ketua Pelaksana Buletin Project dan sertifikat oleh Ibu Jessica M.Psi. Psikolog kepada pihak IDN yang diwakilkan oleh Kak Mirzana Maharani Lazuardini sebagai tanda apresiasi. Sebagai penutup, peserta diajak untuk berpartisipasi dalam office tour. Dalam sesi ini, peserta dapat melihat secara langsung suasana kerja di kantor IDN dan memahami bagaimana tim IDN bekerja secara profesional untuk menghasilkan konten-konten yang berkualitas. Selain itu, dijelaskan juga fungsi-fungsi dari ruangan yang peserta kunjungi.

Maryam Zahra mengutarakan bahwa kegiatan Company Visit bersama pihak IDN berjalan dengan baik dan memberikan banyak manfaat. Pihak IDN sangat terbuka dan mendukung, serta memberikan informasi yang berguna, termasuk peluang magang. Ia juga melihat seluruh peserta menikmati kegiatan selama acara berlangsung. Ia berharap agar kegiatan Company Visit dapat diadakan kembali di periode berikutnya dan memberikan wawasan baru untuk peserta yang tertarik menulis. Meskipun terdapat tantangan, seperti harus memastikan setiap detail terpenuhi saat bekerja sama dengan pihak eksternal, Maryam Zahra bersama panitia lainnya dapat mengatasi tantangan tersebut.

Halyzakhansa, salah satu peserta dari kegiatan Company Visit juga mengungkapkan momen paling berkesan, yaitu pada saat office tour. Dalam sesi tersebut peserta diajak berkeliling dan melihat secara langsung suasana kantor IDN, serta mendapat penjelasan mengenai fungsi dari setiap ruangan. Peserta tersebut berharap bahwa kegiatan Company Visit dapat terus dilaksanakan di periode selanjutnya karena pengalaman tersebut sangat bermanfaat bagi para peserta. GA/KT

Berita Terbaru

Agenda Mendatang

 

14-16

Agustus

Penerimaan Mahasiswa Baru

15

Agustus

Workshop Mengembangkan Potensi Gen Z dan Alpha: Tantangan dan Peluang di Era Digital

17

Agustus

HUT RI Ke-79

19

Agustus

Awal perkuliahan semester ganjil 2024/2025

14

September

Sarasehan 2024

27-28

September

Prof. Constance Vissers: Kuliah Umum Neuropsychology of Developmental Language
Disorder