Pada tanggal 27 September 2024 telah diselenggarakan seminar internasional yang merupakan kerja sama antara Fakultas Psikologi (F.Psi.) Universitas Tarumanagara (UNTAR) dengan Radboud University. Kegiatan seminar ini diselenggarakan secara online yang dihadiri oleh mahasiswa dan dosen dari F.Psi. UNTAR. Pembicara pada seminar ini adalah Prof. Constance T.W.M. Vissers yang membahas gangguan bahasa atau Developmental Language Disorder (DLD) pada anak-anak.
Menurut Ibu Roswiyani, Ph.D., Psikolog selaku dosen F.Psi. UNTAR, yang juga merupakan ketua internasionalisasi di F.Psi. UNTAR menyebutkan bahwa topik yang diangkat pada seminar ini adalah gangguan bahasa atau Developmental Language Disorder (DLD) pada anak-anak. Topik tersebut sangat relevan dengan kehidupan saat ini, di mana banyak anak-anak yang mengalami kesulitan dalam penggunaan bahasa, terutama pada tahap perkembangan. Melalui seminar ini, peserta dapat mengetahui berbagai faktor yang menghambat perkembangan bahasa, yang diharapkan dapat bermanfaat, baik secara akademik maupun praktisi.
Lebih lanjut Ibu Roswiyani menyampaikan tujuan utama seminar ini adalah untuk memperkenalkan perspektif neuropsychologist dalam memahami DLD. Peserta memiliki kesempatan untuk berdiskusi dengan ahli neuropsychology yang membagikan informasi berdasarkan penelitian dan eksperimen di laboratorium. Selain itu, peserta juga dapat memahami lebih dalam mengenai DLD dari sudut pandang neuropsychologist serta intervensi yang tepat untuk menangani anak-anak dengan DLD.
Selain itu, Ibu Roswiyani menyebutkan bahwa seminar ini juga bertujuan untuk membangun kerja sama antara F.Psi. UNTAR dengan Radboud University dalam bidang penelitian dan ilmu psikologi, terutama psikologi anak dan klinis. Dengan keberhasilan seminar internasional ini, pada awal tahun 2025, F.Psi. UNTAR akan kembali kedatangan pembicara dari luar negeri. Sukses untuk F.Psi. UNTAR dan semoga seminar-seminar yang diadakan dapat memberikan manfaat untuk masyarakat luas (KT)