Fakultas Psikologi Untar menyambut kunjungan Tim CEO dan Presiden APA ke Indonesia dengan beragam kontribusi. Pertama, Fakultas Psikologi Untar menjadi salah satu sponsor, yang turut mendanai kegiatan kunjungan perdana APA ke Indonesia. Kedua, Fakultas Psikologi Untar menugaskan dosen (Ibu Dr. Naomi Soetikno, M.Psi., Psikolog) dan beberapa mahasiswa untuk membantu pelaksanaan kunjungan APA di Indonesia tersebut. Ketiga, Fakultas Psikologi Untar, melalui Padmanagara, mempersembahkan tarian yang ditampilkan dalam Pembukaan di Jakarta. Keempat, Fakultas Psikologi Untar mengirimkan delegasi untuk belajar dalam tiga Seminar yang diselenggarakan HIMPSI dengan APA: di Jakarta, di Surabaya, dan di Bali.
Kontribusi Fakultas Psikologi Untar pada kegiatan yang diselenggarakan Pengurus Pusat HIMPSI ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada Panitia pengundang maupun kepada APA yang untuk pertama kalinya berkenan hadir di Indonesia. APA adalah organisasi Psikologi yang sangat ternama di dunia. Karya-karya yang diterbitkan APA menjadi rujukan bagi bidang Psikologi di seluruh dunia. Kerja sama dengan APA akan sangat bermanfaat bagi pengembangan ilmu dan penerapan Psikologi di Indonesia. Fakultas Psikologi Untar juga menganggap perlu mengirimkan dosen-dosennya untuk banyak belajar dari APA dalam Seminar-seminar yang diselenggarakan.
Tidak hanya dengan Tokoh-tokoh dari APA, para dosen dan mahasiswa juga belajar dari para pejabat pemerintahan yang hadir dalam Seminar di Jakarta. Dalam seminar di Jakarta, pemaparan dari APA disandingkan dengan pemaran dari Perwakilan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi; Kementerian Kesehatan; dan Kementerian Tenaga Kerja. Informasi-informasi dari ketiga kementerian sangat penting bagi Fakultas Psikologi Untar.
Dalam kegiatan di Hotel Manhattan Jakarta, 22 Januari 2025, Fakultas Psikologi Universitas Tarumanagara turut menandatangani Declaration of Intent untuk turut berkolaborasi dengan APA. Dalam kegiatan itu juga, Dekan Fakultas Psikologi (Sri Tiatri, Ph.D., Psikolog) berbincang akrab dengan President APA 2025 (Debra M. Kawahara, Ph.D.). Debra yang baru mendarat di Jakarta tanggal 21 Januari 2025, menyatakan perhatiannya terhadap kemacetan lalu lintas Jakarta dalam perjalanannya ke hotel.
Kegiatan Seminar dan pertemuan dengan tokoh-tokoh APA menjadi tonggak bersejarah dalam proses internasionalisasi Fakultas Psikologi Untar. Besar harapan kami, para mahasiswa dan dosen Fakultas Psikologi Untar dapat belajar lebih banyak dari APA, untuk selanjutnya berkontribusi bagi pengembangan ilmu Psikologi di Indonesia. (ST).